Scroll untuk baca artikel
Bisnis

10 Penerima Penghargaan Pengelola Surat Berharga Syariah Negara

×

10 Penerima Penghargaan Pengelola Surat Berharga Syariah Negara

Sebarkan artikel ini

Direktorat Jenderal Pembiayaan dan Pengelolaan Risiko (DJPPR) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) juga memberikan penghargaan pada Kementerian/Lembaga (K/L) Pemrakarsa yang mengelola Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Proyek dengan kinerja terbaik pada kick off Pelaksanaan Proyek SBSN Tahun 2020 dalam Forum Koordinasi Penyiapan Proyek SBSN Tahun 2021 di gedung DJPPR, Jakarta, (23/01).

Adapun kriteria yang dipertimbangkan antara lain realisasi penyerapan dana yang sangat baik dan kualitas hasil output tinggi sehingga berdampak dan memberi manfaat bagi masyarakat.

Berikut adalah Satuan Kerja (Satker) pada masing-masing unit Eselon I K/L Pemrakarsa Proyek SBSN Tahun 2019 dengan capaian kinerja terbaik:


1. BALAI TEKNIK PERKERETAAPIAN WILAYAH JAWA BAGIAN TENGAH pada PROYEK ELEKTRIFIKASI JALUR KA LINTAS YOGYAKARTA – SOLO pada Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan

2. BALAI PELAKSANAAN JALAN NASIONAL WILAYAH III  BALI pada Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

3. SNVT PELAKSANAAN  JARINGAN PEMANFAATAN AIR  BALI-PENIDA pada Direktorat Jenderal Sumber Daya Air, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

4. KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KAB. HALMAHERA BARAT pada Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam, Kementerian Agama

5. UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN GUNUNG JATI BANDUNG pada Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama

6. MADRASAH ALIYAH NEGERI 1 SURAKARTA KOTA SURAKARTA pada Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan dan Kesiswaan Madrasah, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama

7. KANWIL KEMENTERIAN AGAMA BANGKA BELITUNG pada Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kementerian Agama

8. BALAI TAMAN NASIONAL ALAS PURWO pada Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

9. INSTITUT TEKNOLOGI KALIMANTAN pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

10. PUSAT PENELITIAN KIMIA pada Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (kemenkeu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *