Aktris multitalenta Prilly Latuconsina dan aktor muda Omara Esteghlal kini mulai terbuka soal hubungan asmara mereka.
Pasangan yang memiliki perbedaan usia tiga tahun ini mengungkapkan, mereka sebenarnya sudah saling mengenal sejak lama, tetapi baru bertemu kembali pada 2022 saat terlibat dalam syuting film “Budi Pekerti.”
“Kita baru ketemu lagi tahun 2022 pas syuting bareng. Habis dia sekolah dan kuliahnya di luar (negeri), jadi nggak ketemu,” ungkap Prilly saat ditemui bersama Omara dalam sebuah sesi wawancara.
Menariknya, Omara mengaku bahwa dirinya adalah penggemar Prilly sejak remaja. Namun, pertemuan mereka di lokasi syuting membawa hubungan mereka ke arah yang lebih serius.
Awalnya, keduanya hanya berteman dekat dan saling berbagi cerita.
“Kita tuh temenan dari 2022, dari kita syuting Budi Pekerti. Omara itu selalu bisa jadi human diary aku. Aku selalu curhat sama dia, cerita dari hal-hal kerjaan sampai personal,” ujar Prilly.
Prilly mengungkapkan, ia merasa nyaman dengan Omara hingga akhirnya memutuskan untuk menjalin hubungan yang lebih serius.
“Awalnya nggak kepikiran pacaran. Tapi, lama-lama kok merasa cocok, ya?” lanjutnya sambil tersenyum.
Tanggal Jadian DirahasiakanKetika ditanya tentang momen spesial mereka resmi menjadi pasangan, Prilly memilih untuk merahasiakannya. Menurutnya, tanggal itu akan mereka simpan sebagai momen pribadi.
“Rahasia dong kalau official-nya (tanggal jadian). Nanti pas tanggal itu dirayain sama orang-orang,” tutup Prilly.
Hubungan Prilly dan Omara pun mendapat banyak dukungan dari penggemar yang terinspirasi oleh kisah cinta mereka. Chemistry yang mereka tunjukkan di layar kini terasa nyata di kehidupan sehari-hari.