Selebriti
Sempat Dihalangi Untuk Vaksin, Hotman Paris Udah Kebelet Mau Ke Bali

Gencil News – Pengacara terkenal Hotman Paris Hutapea (23/02/2021) mendatangi RSUD Koja Tanjung Priuk Jakarta, untuk mendapatkan vaksin covid 19. Hotman mengaku dirinya sempat dihalangi oleh koleganya untuk di vaksin.
“Udah berbulan-bulan menunggu kesempatan ini. Umur saya udah hampir 61 tahun. Dengan vaksin ini harapan hidup semakin besar. Dalam waktu dekat pantai Bali menunggu saya, he-he…,” ujar Hotman kepada wartawan di RSUD Koja, Jakut, Selasa (23/2).
- Lirik Lagu Cinta Kita Dari Reza Artamevia
- Shalat akan Berikan Solusi pada Masalah Anda
- Orang yang Sombong Tidak akan Masuk Surga
- 5 Cara Merawat Sepeda Motor Supaya Tetap Awet
- Resep Masakan Membuat Sup Daging Sapi Lobak
Hotman Paris menjelaskan bahwa awalnya ia sempat dihalangi oleh koleganya, termasuk istrinya, Augustianne Marbun.
“Ya banyak teman ragu, banyak teman bilang jangan dulu. Istri saya ‘jangan Pak, jangan Pak’,” ucap Hotman.
Pengacara kondang yang kerap tampil di tv ini mengaku yakin untuk divaksin, karena ia melihat puluhan juta warga Amerika berlomba-lomba untuk divaksin. Termasuk pengalaman Presiden Joko Widodo yang mendapatkan suntikan vaksin bulan lalu.
“Jadi saya berani,” katanya.
Walaupun sudah divaksin, Hotman mengatakan bahwa ia tetap akan menjalani protokol kesehatan yang ketat.
“Walaupun sudah divaksin saya juga akan tetap super menjaga diri. Prokes dilaksanakan,” tutur Hotman.
Pada saat proses screening, tekanan darah Hotman Paris sempat tinggi. Untuk itu ia diminta untuk istirahat sejenak. Setelah itu tekanan darahnya agak turun, ia pun keluar dari ruangan hanya mengenakan kaus oblong yang bertuliskan ‘I’m The King Of My Life’.
Selebriti
Wirda Mansyur Pembisnis Milenial Dengan Berbagai Perusahaan

Gencil News – Ustad Yusuf Mansur berencana menjodohkan putrinya, Wirda Mansur dengan putra sulung dari Almarhum Syekh Ali Jaber yaitu Al Hasan Ali Jaber.
Wirda saat ini menempuh pendidikan di Oxford University, Inggris. Gadis kelahiran 29 November 2001 ini kini telah memiliki berbagai perusahaan.
Perusahaan yang dia pimpin di antaranya adalah perusahaan kosmetik yaitu “Wake Up Make Up“.
Selain kosmetik, Wirda juga mempunyai usaha busana muslim yaitu “WirdaMae”.
Bersama ayahnya, Ustad Yusuf Mansur, dia mengurus usaha tour and travel yang bernama “Wisata Hati” yang beroperasi sejak 2007.
Baru-baru ini, Wirda juga sering memberikan edukasi finansial, bisnis, dan kewirausahaan kepada generasi milenial melalui platform “Millenial Anti Bokek”.
Tidak hanya menjadi pengusaha, Wirda juga sempat merilis beberapa buku sejak 2016.
Buku yang dirilis Wirda di antaranya, Reach Your Dream, Be The New You!, Be Calm Be Strong Be Grateful, dan Remember Me and I Will Remember You
Selebriti
Kang Ha-Neul Menjadi Pemeran Utama Dalam Film “Streaming”

Gencil News – Kang Ha-neul akan kembali ke layar lebar dalam waktu dekat. Dia dipastikan pemeran utama dari film thriller terbaru “Streaming”.
Kang Ha-neul terakhir bermain pada film Forgotten pada 2017. Streaming menjadi film thriller pertama dalam empat tahun terakhir.
Film “streaming” akan mengisahkan tentang pencarian pembunuh berantai melalui media streaming real-time. Kang akan menjadi Woo-sang, Woo-sang, seorang penyiar siaran terkenal dengan banyak penggemar.
Film Streaming ditulis dan diarahkan Sutradara Cho Jang-ho yang sebelumnya menulis novel misteri The Rapture 1992 dan Justice. Kedua novel tersebut kemudian diadaptasi menjadi drama dengan judul yang sama.
Lotte Entertainment selaku distributor mengatakan syuting akan segera dilakukan.
Kang Ha-neul memulai debut pada 2006 lewat musikal The Watch. Ia kemudian bermain drama untuk pertama kalinya pada 2007 dalam My Mom! Super Mom!.
Selebriti
Kabar Duka, Artis Rina Gunawan Meninggal Dunia

Gencil News- Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan indonesia atas kepergian artis multitalenta era tahun 1990an Rina Mustikana Gumilang Gunawan.
Kabar Meninggal Dunia artis multitalenta ini sudah d ibenarkan manajernya, Evi G. Margarhetna. pada, Selasa (2/3/2021).
Teddy Syah, suami almarhumah,juga membenarkan kabar tersebut. sang istri meninggal dunia pada selasa, sekitar pukul 18.45 WIB.
- Lirik Lagu Cinta Kita Dari Reza Artamevia
- Shalat akan Berikan Solusi pada Masalah Anda
- Orang yang Sombong Tidak akan Masuk Surga
- 5 Cara Merawat Sepeda Motor Supaya Tetap Awet
- Resep Masakan Membuat Sup Daging Sapi Lobak
Rina Gunawan semula masuk ke rumah sakit lantaran sesak napas. Sudah satu minggu Ia berada dalam ruang ICU Rumah Sakit Pertamina Simprug.
“Karena sesak napas. Memang ada penyakit bawaan asma dan radang paru-paru,” jelas Teddy Syah.
- Lirik Lagu Cinta Kita Dari Reza Artamevia
- Shalat akan Berikan Solusi pada Masalah Anda
- Orang yang Sombong Tidak akan Masuk Surga
- 5 Cara Merawat Sepeda Motor Supaya Tetap Awet
- Resep Masakan Membuat Sup Daging Sapi Lobak
Rina Gunawan terkenal sebagai presenter acara talk show pada salah satu stasiun televisi swasta pada era pertengahan 1990an.
Pernah memandu sejumlah acara gelar wicara (talk show) di antaranya Campur-Campur, On Air, hingga Ruming.
Selain itu, Ia membintangi sejumlah sinetron, di antaranya Erte Erwe (Rumah Tangga Ruwet), Pat Pat Gulipat, dan Mat Angin.
Perempuan kelahiran 28 Juni 1974 ini menikah dengan Teddy Syah pada tahun 1999 dan dikaruniai dua anak.
Selanjutnya, Jenazah Rina Gunawan Akan D imakamkan di TPU Tanah Kusir.
Presenter senior sekaligus istri dari Teddy Syah ini meninggal dunia pada usia ke- 46 tahun.
Selamat Jalan Rina Gunawan.
- oleh-oleh6 jam ago
Makanan Dari Nusantara Dengan Nama Yang Unik
- Pendidikan9 jam ago
6 Negara yang Memberikan Biaya Kuliah Murah
- Kesehatan8 jam ago
Suplemen Minyak Ikan Dapat Tingkatkan Kesuburan Pria
- Tips3 jam ago
5 Cara Merawat Sepeda Motor Supaya Tetap Awet
- Lintas Kalbar16 jam ago
Gubernur Kalbar Sebut HTI Curi Hasil Kekayaan Kayu Yang Ada Di Kalbar
- Bisnis7 jam ago
Mengenal e-Wallet dan Kelebihannya Dalam Bertransaksi Online
- Lagu2 jam ago
Lirik Lagu Cinta Kita Dari Reza Artamevia