Lintas Kalbar

Upaya Mendisiplikan Diri Dengan Puasa Ramadan, Tausiyah Rutin

×

Upaya Mendisiplikan Diri Dengan Puasa Ramadan, Tausiyah Rutin

Sebarkan artikel ini
tausiyah rutin pemkab mempawah bulan ramadan 2023

Gencil News – Upaya mendisiplikan diri, meningkatkan iman dan ibadah dengan puasa di Bulan Ramadan. Kalimat tersebut merupakan poin dari tausiyah runin yang dilaksanakan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah.

Kegiatan tersebut bertempat di Surau Nurussalim Kantor Bupati Mempawah dalam mengawali rangkaian kegiatan di Bulan Ramadan 1444 H. Jumat (24/3/2023).

Bupati Mempawah Erlina dan Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi serta seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Mempawah hadir dalam kegiatan rutin tersebut.

Kegiatan diisi dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustazah Cucu Nurjamilah serta tanya jawab.

Bupati Mempawah Erlina dalam kesempatan tersebut mengajak untuk bersyukur akan umur sehingga dapat dipertemukan kembali pada Bulan Suci Ramadan 1444 H.

Baca juga  Sutarmidji Minta Sambas Kembalikan Marwah Daerah Gudangnya Ulama

Untuk itu ia pun mengajak agar memaksimalkan amalan ibadah seolah- olah Bulan Ramadan ini adalah Ramadan terakhir dengan tetap berharap agar keridoan Allah SWT mempertemukan kembali pada Bulan Ramadan selanjutnya.

“Ayo berlomba- lomba mencari keberkahan dan rido Allah SWT agar iman selalu bertambah dan senantiasa bertawadu’ kepada Allah SWT,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan untuk terus mengajak anak- anak agar melakukan amalan ibadah Bulan Ramadan agar iman anak terjaga seiring upaya meningkatkan iman orang tua.

Tausiyah yang disampaikan juga menekankan akan pentingnya meningkatkan keimanan dan kualitas ibadah, terlebih ibadah puasa yang sejatinya tidak hanya menahan haus dan lapar tetapi sebagai benteng untuk tidak bertindak buruk, tidak mencaci maki dan tidak menyakiti hati orang lain.

Baca juga  Ketua Bawaslu Mempawah Monitoring Panwascam Sungai Kunyit

“Tidak semuanya orang yang berpuasa mendapat syafaat Ramadan, maka khusyuklah dan terus berupaya agar puasa yang dijalankan adalah puasa yang berkah dan mendapat rido Allah SWT,” tandasnya.

Ustazah Cucu juga menyampaikan bahwa Bulan Ramadan juga dapat dijadikan sebagai momentum mendisiplinkan diri. Untuk memperbaiki kualitas diri agar menjadi pribadi yang lebih baik, pribadi yang tidak gampang melampiaskan amarah dan pribadi yang selalu memberikan manfaat sekecil apapun bagi orang sekitar.

“Mari terus berupaya untuk kembali fitrah saat kembali kepadaNya,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *