3 Doa Mohon Diberikan Anak Saleh dan Salehah. Pernikahan bagi pasangan suami istri, terutama yang telah menjalani kehidupan rumah tangga bertahun-tahun, sering kali diiringi oleh keinginan untuk memiliki anak sebagai generasi penerus. Dalam ajaran Islam, memiliki keturunan merupakan salah satu tujuan pernikahan, sebuah anugerah yang diharapkan oleh banyak pasangan.
Lebih dari sekadar menjadi generasi penerus, Islam juga menekankan pentingnya memiliki anak keturunan yang berkualitas dan berkepribadian luhur. Pemahaman ini tercermin dalam ajaran agama yang mengajarkan umatnya untuk mendidik anak-anak agar tumbuh menjadi individu yang saleh dan salehah.
Anak sebagai generasi penerus bukan hanya sekadar melanjutkan garis keturunan, tetapi juga menjalankan peran penting dalam membangun masyarakat yang islami. Ajaran Islam memberikan arahan bagi orangtua dalam mendidik anak-anak mereka agar tumbuh menjadi individu yang bermanfaat bagi agama, keluarga, dan masyarakat.
Pertama, doa yang dipanjatkan oleh Nabi Ibrahim, Nabi Zakariya, dan orang salih lainnya, yaitu:
رَبِّ هَبْ لِي مِنَ الصَّالِحِينَ
Rabbi hab lî minas shâlihîn
“Ya Tuhanku, anugerahilah kami keturunan yang termasuk orang-orang yang saleh.”
Kedua, doa yang selalu dipanjatkan Nabi Ibrahim sejak sebelum menikah, sebagaimana berikut:
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
Rabbanâ hab lanâ min azwâjinâ wa dzurriyyâtinâ qurrata a’yunin waj’alnâ lil muttaqîna imâmâ
“Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pandangan mata yang menyejukkan dari para istri dan anak keturunan kami, dan jadikanlah kami pemimpin bagi orang-orang yang bertakwa.”
Ketiga, doa yang dipanjatkan oleh para guru dan ulama dalam rangka memohon anak keturunan yang baik, sebagaimana berikut:
اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي أَوْلَادِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا وَاحْفَظْهُمْ وَلَا تَضُرَّهُمْ وَارْزُقْنَا بِرَّهُمْ
Allâhumma bârik lanâ fî aulâdinâ wa dzurriyyâtinâ wahfadhhum wa lâ tadlurrahum warzuqnâ birrahum
“Ya Allah berkahilah kami di dalam anak-anak dan keturunan kami, jagalah mereka (dari segala kejelekan), jangan Engkau bahayakan mereka, dan berilah kami kebaikan mereka.”
Itulah 3 doa memohon diberikan anak yang saleh dan salehah. Doa-doa semacam ini sangat perlu untuk selalu dipanjatkan oleh setiap orang tua, agar keturunannya menjadi generasi penerus yang salih dan berkualitas secara lahir dan batin, serta menjadi manusia mulia dan memuliakan kedua orang tua di dunia dan akherat kelak. Wallâhu a’lam.