Gencil News – Pemerintah siapkan 3 juta dosis vaksin PMK yang dipesan Kementerian Pertanian dari Prancis. Namun untuk selanjutnya akan menggunakan vaksin yang di produksi dalam negeri untuk memenuhi kebutuhan vaksin PMK.
Direktur Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Ira Firgorita mengatakan pemerintah mengutamakan vaksinasi penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan yang masih sehat dan memiliki nilai ekonomi tinggi. Hal tersebut dengan tujuan untuk mengamankan aset.
“Vaksinasi ini tujuannya untuk hewan-hewan yang sehat. Jadi target tiap vaksinasi adalah kepada hewan yang memang memiliki nilai ekonomi tinggi atau dalam hal ini untuk mengamankan aset,” kata Ira Firgorita dalam keterangannya dikutip, Sabtu (18/6).
Ia menerangkan bahwa akan memprioritaskan vaksinasi pada sapi bibit dan pada sapi perah yang berada di zona wabah PMK.
Sebelumnya Kementerian Pertanian menerima 800 ribu dosis vaksin PMK dari Prancis. Vaksin tersebut datang pada Jumat (17/7) dini hari melalui Bandara Soekarno-Hatta Tangerang Banten. Sebanyak 2,2 juta dosis vaksin PMK akan datang pada tahap selanjutnya.
