Scroll untuk baca artikel
Pendidikan

SMA 2 Pontianak Sigap, Permudah Siswa Yang Belajar Secara Daring

×

SMA 2 Pontianak Sigap, Permudah Siswa Yang Belajar Secara Daring

Sebarkan artikel ini
SMA N 2 Pontianak Sigap Hadapi Siswa Keterbatasan Fasilitas Belajar
SMA N 2 Pontianak Sigap Hadapi Siswa Keterbatasan Fasilitas Belajar

Gencil News – SMA Negeri 2 Pontianak menyatakan sigap untuk mempermudah siswa yang saat ini menggunakan fasilitas internet sebagai media belajar.

SMA Negeri 2 Pontianak mempermudah siswa yang tidak dapat mengikuti secara daring, adalah dengan menyiapkan layanan penitipan tugas dengan datang langsung ke sekolah.

Dan ini menjadi alternatif bagi siswa yang memiliki keterbatasan fasilitas belajar secara daring.

Dalam hal ini WAKA (Wakil Kepala Sekolah) SMA Negeri 2 Pontianak terus memantau efektivitas proses pembelajaran.

Menurut Wakil Kepala Sekolah motivasi belajar siswa itu penting. Terlebih dengan adanya beberapa siswa yang tidak mengikuti pembelajaran karena keterbatasan fasilitas baik itu kuota atau Handphone.

Baca juga  Disdikbud Mempersembahkan Pentas Seni dan Budaya Kota Pontianak

” Memang ada beberapa siswa yang memiliki keterbatasan fasilitas belajar, Namun kami pihak sekolah menyediakan layanan alternatif” ujar Hervia

Proses pembelajaran daring diberlakukan kembali di Kota Pontianak sejak dikeluarkannya kebijakan Pemkot Pontianak terkait zona orange untuk wilayah Kota Pontianak. Kebijakan ini mengharuskan kembali siswa dan guru kembali ke proses pembelajaran daring.

Adanya keluhan siswa lain yang keluhkan banyaknya tugas yang diberikan dalam proses pembelajaran daring. Justru dari SMA Negeri 2 Pontianak ini meminimalisir hal tersebut agar tidak dirasakan siswanya.

” Kita bentuk pola pemberian tugas pada siswa itu seminimal mungkin, agar siswa tidak terbebani dengan tugas”. jelas Wakil Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Hervia.

Baca juga  Khutbah Jumat tentang Kematian: Siapkan Diri Kita

Hervia juga menjelaskan bahwa adanya pemberian tugas adalah bentuk interaksi antara siswa dan guru. Hal tersebut merupakan upaya guru agar siswa memahami betul materi yang diberikan.

Dirinya juga menerapkan siswa harus mencatat materi penting yang disampaikan hari ini, yang nantinya kelengkapan catatan akan dibrrikan penilaian setelah akhir pokok bahasan
Karena dg mencatat 3 komponen tubuh akan bekerja yaitu tangan (bekerja/menulis) mata(membaca) dan otak(mengingat apa yg dilihat)
Untuk tugas diharapkan dapat diselesaikan sesuai dengan jadwal mata pelajarannya.

Pola pembelajaran yang diterapkan guru SMAN 2 Pontianak ini melatih pola pikir siswa memahami mata pelajaran. SMA Negeri 2 Pontianak juga berinovasi dalam memberikan materi pembelajaran dengan pembuatan video pembelajaran.

Baca juga  Marco Van Basten, Pemilik Tendangan Volly Yang Melengenda

Sehingga siswa tidak bosan saat proses belajar dan dapat mengulang atau melihat kembali materi yang di ajarkan di video tersebut.

” Sebenarnya sama, guru juga perlu bekerja keras dengan proses pembelajaran daring. Menyiapkan bahan pembelajaran dan pengambilan gambar yang harus diulang-ulang untuk mendapatkan hasil yang bagus”. pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *