Scroll untuk baca artikel
Kota Pontianak

Berikut Kronologi Tenggelamnya Mahasiswa UPB Di Riam Perangek Bengkayang

×

Berikut Kronologi Tenggelamnya Mahasiswa UPB Di Riam Perangek Bengkayang

Sebarkan artikel ini

Gencil News – Pada hari Sabtu, 30 September 2023, seorang mahasiswa Universitas Panca Bhakti (UPB) Pontianak bernama Ariyadi Jakaria (23) meninggal dunia setelah tenggelam di Objek Wisata Riam Parangek, Dusun Segonde, Desa Pisak, Kecamatan Tujuh Belas, Kabupaten Bengkayang.

Rektor UPB, Purwanto, membenarkan bahwa Ariyadi Jakaria adalah salah satu mahasiswanya.

“Injih betul infonya,” kata Purwanto saat dikonfirmasi, Minggu 1 Oktober 2023.

Sementara itu, Kapolsek Sanggau Ledo, Iptu Jumadi membenarkan peristiwa tenggelamnya Ariyadi Jakaria di Riam Parangek.

Ariyadi Jakaria telah berhasil ditemukan namun nyawanya tidak tertolong.

Baca juga  Warga Pontianak Menari Jepin Dengan Penari di Waterfront

Kronologis kejadian dimulai saat Ariyadi Jakaria dan tiga rekannya berenang di Riam Parangek. Setelah melompat dari atas riam, Ariyadi Jakaria berusaha menolong rekan yang mengalami kram kaki dan tidak pernah kembali ke tepi.

“Adapun korban bersama rekannya terjun dari atas Riam Parangek, dengan posisi korban pertama disusul oleh rekan,” tuturnya.

Penyelamat yang dipanggil akhirnya menemukan jasad Ariyadi Jakaria, dan meskipun sudah terlambat untuk menyelamatkannya.

“Saat rekannya telah sampai di tepi dengan posisi telah berpegang batu, korban sudah tidak nampak lagi,” katanya.

Baca juga  Ketua TP-PKK Pontianak Tinjau 3 Kelurahan Yang Akan Mengikuti Lomba PHBS

“Setelah ditunggu selama 15 menit oleh rekan rekan korban tidak lagi, rekan korban segera melaporkan kejadian tersebut kepada Pengurus tempat wisata Riam Parangek,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Iptu Jumadi menambahkan saat kejadian kondisi debit air di objek wisata tersebut deras dan cuaca mendung, sehingga membuat debit air deras.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *