Gencil News – Menkes Budi Gunadi Sadikin saat melakukan kunjungan ke Puskesmas gang sehat, memuji kinerja Wako Pontianak Edi Kamtono, karena telah menyediakan fasilitas kesehatan yang baik untuk Warga Pontianak. Selasa (28/9/2021).
Menkes Budi menilai Puskesmas Gang Sehat yang dikunjunginya memiliki ruangannya bersih, banyak inovasi, ditambah tenaga kesehatan yang semangat dalam memberikan pelayanan serta mampu berprestasi.
Ia mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Edi Kamtono yang telah menyediakan puskesmas sebaik ini.
“Mudah-mudahan ini bisa menjadi contoh bagi puskesmas di daerah lainnya,” ujarnya.
Menurutnya, kehadiran puskesmas penting dalam rangka mencegah jangan sampai terjadinya penularan atau penyebaran berbagai penyakit.
“Layanan kesehatan di puskesmas perlu ditingkatkan lagi,” pesannya.
Wali Kota Edi Rusdi Kamtono menambahkan, dalam kunjungan ke Puskesmas Gang Sehat. Menkes mengapresiasi keberadaan puskesmas yang dinilainya sangat baik karena memiliki lebih dari 20 inovasi.
Baik dari sisi infrastruktur maupun pelayanan. Ia berharap kedatangan Menkes ini akan menyemangati jajarannya dalam memberikan pelayanan yang optimal dan prima di bidang kesehatan.
“Beliau menyampaikan ini bisa menjadi salah satu role model bagi puskesmas di daerah lainnya,” ungkapnya.
- Prabowo: Waspadai Kondisi Geopolitik dan Geoekonomi Global
- Cara Nonton Live Streaming Indonesia vs Laos
- Jadwal Kapal Pelni KM Sinabung Terbaru: Rute 12 Desember 2024 – 7 Januari 2025
- Rusia Beri Suaka kepada Bashar al-Assad
- Pencapaian Harisson Berhasil Tekan Inflasi Kalbar
Satu diantara inovasi di Puskesmas Gang Sehat ini adalah pelayanan kesehatan bagi ibu hamil yang diberikan beras jenis fortivikasi yang mengandung nilai gizi dan vitamin.
Beras ini diyakini mampu mengatasi stunting dan hemoglobin sehingga anak-anak terlahir kuat dan sehat.