Scroll untuk baca artikel
Kota Pontianak

Pontianak Raih Pujian DPR RI Atas Pengelolaan Dana Pendidikan

×

Pontianak Raih Pujian DPR RI Atas Pengelolaan Dana Pendidikan

Sebarkan artikel ini
Pontianak Raih Pujian DPR RI Atas Pengelolaan Dana Pendidikan
Pontianak Raih Pujian DPR RI Atas Pengelolaan Dana Pendidikan

Gencil News – Pontianak, Pontianak Raih Pujian DPR RI – Komisi X DPR RI memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak atas pengelolaan anggaran pendidikan yang dinilai tepat sasaran.

Hal ini disampaikan oleh Anggota Komisi X DPR RI Muhamad Nur Purnamasidi usai pertemuan dengan Penjabat Wali Kota Pontianak Ani Sofian beserta jajaran Pemkot Pontianak di Aula Rumah Jabatan Wali Kota, Senin (24/6/2024).

Muhamad Nur Purnamasidi mengungkapkan rasa kagumnya terhadap pencapaian Pontianak dalam menyerap 100% dana untuk pembayaran gaji guru-guru PPPK. “Ini luar biasa. Kami sudah ke beberapa daerah, tidak pernah ada yang mencapai 100%,” ujarnya.

Menurut Muhamad Nur Purnamasidi, keberhasilan Pontianak dalam mengelola anggaran pendidikan mencerminkan komitmen dan strategi yang tepat dalam memajukan pendidikan di daerah. Kunjungan Komisi X DPR RI ke Pontianak bertujuan untuk memastikan bahwa anggaran yang ditransfer dari pusat digunakan secara efektif dan sesuai dengan peruntukannya.

“Kami ingin memastikan bahwa anggaran pendidikan di Pontianak, khususnya sebesar Rp320 miliar, benar-benar digunakan untuk kepentingan pendidikan di Kota Pontianak,” jelas Muhamad Nur Purnamasidi.

Sementara itu, Penjabat Wali Kota Pontianak Ani Sofian menyambut baik apresiasi dari Komisi X DPR RI. Ia menyampaikan bahwa Pemkot Pontianak selalu berkomitmen untuk menyediakan anggaran pendidikan yang efisien dan tepat guna demi mendorong kemajuan pendidikan di Kota Pontianak.

“Strategi pengelolaan anggaran yang transparan dan akuntabel menjadi prioritas bagi kami untuk memastikan bahwa dana pendidikan benar-benar digunakan untuk kepentingan pendidikan yang optimal,” tutur Ani Sofian.

Lebih lanjut, Ani Sofian mengungkapkan bahwa beberapa poin penting yang dibahas dalam pertemuan dengan Komisi X DPR RI, terkait dengan pelaksanaan pendidikan di Kota Pontianak, akan diangkat menjadi salah satu kebijakan nasional untuk kemajuan pendidikan di Kota Pontianak.

“Kami berharap kepada legislator pusat agar dapat menyuarakan aspirasi dan kepentingan demi kemajuan dunia pendidikan di Kota Pontianak,” pungkasnya.